Taruna bersama Organik AKMIL bagikan Takjil kepada Warga Magelang

    Taruna bersama Organik AKMIL bagikan Takjil kepada Warga Magelang
    Taruna Akademi Militer bersama Organik Akademi Militer membagikan takjil kepada warga masyarakat Magelang

    MAGELANG - Taruna Akademi Militer bersama Organik Akademi Militer membagikan takjil kepada warga masyarakat Magelang. Ratusan takjil dibagikan kepada Tukang Becak, Pejalan Kaki, Pengendara Motor, Kaum Duafa dan warga yang tidak mampu di sekitar Akademi Militer, Sabtu (23/4/2022). 

    Pembagian takjil dilakukan secara bersamaan di tiga titik, yaitu di depan Pintu Satu, depan Mess Sumbing, depan Pntu Kranggan dan di Jalan Mujen Dendemlat Panca Arga 3 pada bulan suci Ramadhan 1443 Hijriah/2022 M. 

    Kabintal Akmil Letkol Inf Dul Munib, S. Ag., M.Pd.I. yang mendampingi Taruna Akademi Militer saat membagikan takjil mengatakan bahwa, ”di bulan penuh keberkahan ini, Akademi Militer berupaya memberikan teladan bagi masyarakat, salah satunya dengan pembagian takjil menjelang berbuka puasa. Kegiatan sosial pembagian takjil dimaksudkan untuk membangun semangat dan motivasi kepada warga masyarakat lain untuk saling berbagi dengan sesama di bulan suci Ramadhan yang penuh berkah ini”. 

    Sementara itu, Bapak Rohmad (63 th) salah satu warga Magelang yang sedang melintas di jalan depan Kesatrian Akademi Militer menggunakan becak kayuh selepas pulang kerja (mangkal dengan becaknya) mengaku sangat bersyukur mendapat takjil gratis.

    “Ini (saya) dapat takjil dari mas Taruna Akademi Militer. Alhamdulillah bisa berbagi kagem yogo kulo (untuk anak saya) dan istri di rumah, ” timpal Rohmad dengan riang.

    “Semoga takjil ini bisa menjadikan berkah bagi kita semua, ” tukasnya. 

    Redaktur : Agung Libas

    Sumber : Penhumas Akmil.

    TARUNA AKMIL MAGELANG
    Agung Libas

    Agung Libas

    Artikel Sebelumnya

    Vaksinasi Bersama Kemenag dan PCNU Kabupaten...

    Artikel Berikutnya

    Kakorlantas Polri Dampingi Menhub dan Menko...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Jelang Pelantikan Prabowo, Rakyat: Selamat Datang Presiden Baru, Harapan Baru, Indonesia Baru
    Pesan Babinsa Koramil 08/Karanganyar Saat Hadiri Pelantikan Sekdes dan Kadus di Desa Undaan Kidul

    Ikuti Kami