MAGELANG - Kepala Lembaga Penjamin Mutu (Ka LPM) Akademi Militer Kolonel Inf Prima Hadinuranto, S.Pd, M.M.Pd mewakili Gubernur Akademi Militer Mayjen TNI Legowo WR Jatmiko, SIP, MM membuka "Workshop Instrumen Suplemen Konversi (ISK)" Akademi Militer TA 2023, bertempat di Gedung AH Nasution Akademi Militer Magelang, Jawa Tengah, Selasa (28/02/2023).
Selaku Tim Narasumber Kepala Badan Penjaminan Mutu UMY, Ibu Evi Rahmawati, SE, M.Acc, Ph.D, Ak, C.A, dan Kepala Bidang Eksternal Penjaminan Mutu UMY, Bapak Dr Nuryakin, SE, MM yang dihadiri oleh Para Pejabat Distribusi Akademi Militer, Para Gadik dan Gapendik Akademi Militer serta peserta Workshop perwakilan organik Akmil, Angkatan Laut dan Angkatan Udara.
Gubernur Akmil melalui Ka LPM Kolonel Prima menyampaikan, selamat datang di Lembah Tidar Akademi Militer dan ungkapan terima kasih kepada Tim Narasumber Workshop dari Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) yang telah hadir memenuhi undangan Akademi Militer.
"Menurut Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor 5 Tahun 2020 tentang Akreditasi Program Studi dan Perguruan Tinggi, pasal 1, bahwa akreditasi adalah kegiatan penilaian untuk menentukan kelayakan Program Studi (Prodi) dan Perguruan Tinggi, ” jelasnya.
Sementara itu, Kolonel Prima juga memaparakan, berdasarkan pemantauan peringkat akreditasi terhadap institusi Akademi Militer yang hasilnya dituangkan di dalam Surat BAN-PT Nomor: 968/BAN-PT/PMT2/2022 tanggal 29 September 2022, hasil peringkat akreditasinya adalah “A”.
Workshop Instrumen Suplemen Konversi (ISK) ini merupakan langkah awal dalam mempersiapkan konversi Akreditasi Institusi dari “A” ke “Unggul”. Selain itu, kegiatan ini juga dititikberatkan pada penyiapan Akreditasi Prodi Manajemen Pertahanan dan Administrasi Pertahanan, " paparnya.
“Berdasarkan hasil pemantauan dan evaluasi peringkat akreditasi Prodi yang dilakukan oleh BAN-PT pada bulan Februari 2023, Prodi Manajemen Pertahanan masih menunggu hasil pantau sedangkan Prodi Administrasi Pertahanan telah dinyatakan lolos pantau, di mana syarat perlu perpanjangan Akreditasi “A” telah terpenuhi, " imbuhnya.
Lebih lanjut, Ia juga menerangkan, bahwa Prodi Minhan harus sudah mulai mempersiapkan ISKnya, demikian pula Prodi Manhan setelah nantinya dinyatakan lolos pantau oleh BAN-PT dengan pernyataan perpanjangan Akreditasi “A”.
"Dengan tujuan yang ingin dicapai melalui kegiatan Workshop Instrumen Suplemen Konversi (ISK) Akademi Militer Tahun 2023 ini adalah memberi pemahaman kepada seluruh personel LPM Akmil, Prodi dan Departemen dalam menyusun Instrumen Suplemen Konversi (ISK), " terangnya.
Untuk itu, Ka LPM Akademi Militer berharap kepada peserta untuk mengikuti kegiatan Workshop dengan sungguh-sungguh, sehingga benar-benar memahami apa yang disampaikan oleh para Tim Narasumber.
"Kepada Tim Narasumber, untuk membimbing kepada peserta Workshop tentang cara penyusunan Instrumen Suplemen Konversi (ISK), karena kegiatan ini adalah hal baru bagi Akademi Militer. Juga memberikan bimbingan kepada Akademi Militer secara berkelanjutan agar pelaksanaan akreditasi berjalan sesuai yang diharapkan, " tandasnya.
Baca juga:
49 Perwira Akademi Militer Naik Pangkat
|
"Dengan memohon petunjuk Tuhan Yang Maha Kuasa pada hari Selasa, 28 Februari 2023, pukul: 09.00 "Workshop Instrumen Suplemen Konversi (ISK) Akademi Militer TA 2023" dinyatakan dengan resmi dibuka, " tutupnya.
Editor : JIS Agung
Sumber : Penhumas Akmil